AJANG PEMBUKTIAN AJI SANTOSO DI KANDANG AREMA FC


Laga away Persela di kandang Arema FC bakal menjadi debut Aji Santoso, setelah ditunjuk menahkodai tim berjuluk Laskar Joko Tingkir. Pertandingan itu pastinya menjadi ajang reuni sekaligus pembuktian bagi Aji Santoso.

 

Sebagai warga asli Malang, Aji Santoso yang kini menukangi Persela berjanji akan tetap profesional saat menghadapi mantan klub Arema FC, Sabtu malam (16/09/17) di stadion Kanjuruhan. Pertandingan pun bakal berlangsung seru.

 

Selama memandu punggawa Persela, Aji Santoso tak bisa santai. Ia langsung menggeber persiapan melawan Arema FC. Tidak hanya di lapangan, Aji juga melakukan pendekatan dengan satu-persatu pemain, agar cepat beradaptasi.

 

"Setelah saya masuk menggantikan coach Heri Kiswanto, saling adaptasi. Tidak ada masalah menurut saya adaptasi dengan pemain," kata Aji Santoso saat pre-match press conference, Jum'at sore (15/09/17).

 

Ajang pembuktian diri Aji Santoso dihadapan mantan klub yang sebenarnya adalah ketika Persela saat ini tanpa diperkuat lima orang pemain andalan. Saddil Ramdani harus berjuang bersama Timnas Indonesia U-19 diajang piala AFF 2017. Sedangkan empat pemain lainnya yakni Nur Hardianto, Fahmi Al Ayyubi, Ivan Carlos dan Kosuke Yamazaki Uchida, masih berjuang untuk pulih dari cedera.

 

"Cukup disayangkan ada 5 pemain absen. Tapi saya sudah siapkan penggantinya. Memang kalau ada lima pemain tersebut, kekuatan Persela akan jauh lebih kuat," ungkapnya.

 

Meski dihadapkan dengan absennya sejumlah pemain kunci, Aji Santoso optimis target mencuri point di kandang Arema FC dapat tercapai. Target itu sebagai upaya mempermudah langkah Persela keluar dari zona papan bawah.

 

"Saya dituntut manajemen bagaimana caranya Persela tetap bertahan di Liga 1. Jadi setiap pertandingan menurut saya harus bisa dapat point," tegasnya.

 

Penulis : Andika Hangga Pramana

Foto : Abdul Rozak

Belum ada Komentar untuk "AJANG PEMBUKTIAN AJI SANTOSO DI KANDANG AREMA FC"

Posting Komentar

Tinggalkan komentar terbaik Anda...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel