Pengertian Komunikasi
Rabu, Februari 12, 2020
Tambah Komentar
Komunikasi mengandung makna bersama-sama (common). Istilah komunikasi atau communication berasal dari bahasa latin, yaitu communication yang berarti pemberitahuan atau pertukaran. Kata sifatnya yaitu communis yang memiliki arti umum atau bersama-sama.
Sedangkan banyak para ahli mendefinisikan komunikasi dengan bahasa mereka masing-masing. Sarah Trenholm dan Arthur Jensen mendefinisikan komunikasi adalah suatu proses dimana sumber mentransmisikan pesan kepada penerima melalui beragam saluran. Yang dimaksud adalah sumber tersebut menyampaikan informasi yang telah diproses kepada penerima melalui berbagai perantara atau media. Misal, komunikasi melalui telepon genggam, komunikasi secara tatap muka dan lain-lain.
Hoveland mendifinisikan komunikasi sebagai proses dimana individu mentransmisikan stimulus untuk merubah perilaku individu yang lain. sedikit berbeda dengan definisi yang disampaikan olehTrenholm dan Jensen, Hoveland menitikberatkan komunikasi kepada perubahan (efek) target atau penerima dalam aspek perilaku. Jadi menurut hoveland salah satu indikator komunikasi dikatakan berhasil adalah dilihat dari perilaku penerima, adakah perubahan atau tidak.
Belum ada Komentar untuk "Pengertian Komunikasi"
Posting Komentar
Tinggalkan komentar terbaik Anda...